Tanjab Barat.kabarinvestigasi.co.id. Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Tanjung Jabung Barat, Ir. H. Agus Sanusi, M. Si menghadiri sekaligus membuka secara langsung Sosialisasi dan Bimtek aplikasi Cash Management System (CMS) di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Kamis (01/09).
Acara yang dilaksanakan di Pola Kantor Bupati ini turut dihadiri oleh Pimpinan Divisi IT/PINCA, Asisten, Kepala OPD terkait, Pimpinan Cabang Bank Jambi Kuala Tungkal, Kabag Ekonomi Setda dan seluruh Bendahara OPD dan Kecamatan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Mewakili Direktur Utama Bank Jambi, Pimpinan Divisi IT Bank Jambi, Nurhadi dalam sambutannya menyampaikan aplikasi Cash Manajemen System (CMS) ada karena tuntutan dari pemerintah surat edaran Kemendagri Nomor 910/1867/SJ,tanggal 17 April 2017 tentang implementasi non tunai pada Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.
‘’Kemudian disusul lagi dengan peraturan Bank Indonesia (BI) untuk mendukung upaya pemerintah dalam mempercepat dan memperluas digitalisasi daerah yang diwujudkan dengan keanggotaan BI dalam Satgas P2DD sebagaimana Keputusan Presiden Nomor 3 Tahun 2021”jelasnya. @basid