Mandah.kabarinvestigasi.co.id. Perhatian Ketua PKK yang juga pengelola PAUD di Desa Bente Kecamatan Mandah kabupaten Indragiri hilir Provinsi Riau Hafsah terhadap pendidikan di Desa Bente dibuktikan dengan membuka cabang Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Dusun 3 RT Barayun 2 dan Dusun 1 RT ganda Jaya yang berinduk kepada PAUD berlokasi di ibukota Desa Bente, dibuka langsung oleh Katua PKK Desa Bente Hafsah Jumat (30/9/2022).
Alasan Ketua PKK Desa Bente membuka cabang PAUD di Dusun 3 RT Barayun 2 dan Dusun 1 RT ganda Jaya adalah karena melihat jarak tempuh anak-anak PAUD ke sekolah PAUD yang berlokasi di ibukota desa terlampau jauh.

“Kita tidak mengiginkan anak-anak di Desa Bente putus sekolah. Dan, jangan karena jarak tempuh yang terlalu jauh sehingga menimbulkan kemalasan anak anak tidak sekolah. Pada intinya, kita tidak membiarkan anak-anak di Desa bente putus sekolah. Pemikiran itu melatarbelakangi membuka cabang PAUD yang jarak tempuh dari tempat tinggal masyarakat dapat ditempuh ke tempat sekolah PAUD dan PAUD yang dibuka tetap berinduk kepada PAUD yang berlokasi di ibukota desa”, ujar Hafsah dengan diplomat.
Hafsah menegaskan, dukungan serta komitmennya dalam memajukan dunia pendidikan di Desa Bente untuk mendorong dan membantu perkembangan dunia pendidikan yang menjadi pintu utama dalam melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas. Sebab, Pendidikan usia dini adalah landasan bagi berkembangnya potensi akademik dan sosial anak, ujarnya menjelaskan.
Peduli Pendidikan kata Hafsah untuk membangun kecerdasan intelektual dan spiritual bagi putra dan putri masyarakat Desa Bente, menuju kualitas sumber daya manusia yang memiliki daya saing tinggi serta untuk mendorong dan membantu perkembangan dunia pendidikan yang menjadi pintu utama dalam melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas, ujar Hafsah.(***)