Pekanbaru. Kabarinvestigasi.co.id. Minggu,30 Maret 2025 Jemaat Gereja Kristen Protestan Indonesia(GKPI Sion) Senantiasa – Resort Labuh Baru Barat bersuka Cita atas kemurahan Tuhan, bisa selesai Pembangunan Gedung Sekolah Minggu,Ruang Konsistori,dan Rumah Koster GKPI Sion Senantiasa.
Sesuai acara demi acara berjalan dengan baik, yang di mulai dengan ibadah di halaman Gereja GKPI Sion Senantiasa, bersama dengan para undangan seperti GKPI Pangkalan Kerinci, GKPI Palapa (Pekanbaru Kota), GKPI Rumbai, dan beberapa undangan dari Gereja Gereja tetangga yang tak bisa disebut satu persatu.

Pdt.Hendrik Marpaung MTh sebagai Pendeta Resort, sangat berbahagia dan begitu juga dengan Pdt.Jojor Resmi Maminta Lumbanbatu MTh sebagai Pendeta di perbantukan di
GKPI Sion Senantiasa, dan tidak ketinggalan kehadiran Kordinator Wilayah IX RIAU ibu Pdt.D.Lubis MTh, begitu juga dengan Pimpinan Sinode GKPI Pdt.A.Hutauruk MTh (Bishop) sebagai pembawa Firman kebenaran Tuhan dalam kebaktian bersama.
Selesai sudah acara kebaktian bersama di lanjut lagi dengan Tortor,Ulos kehormatan,lelang dan makan bersama sebagai ungkapan syukur kepada Tuhan kita Yesus Kristus.
(Duliater Sirait)